5/06/2009

Masyarakat Sibolga Gotong Royongi Masjid Berkapasitas 6000-an Jamaah

Sibolga, (Ogek Dedy)

Ratusan masyarakat Kota Sibolga yang terdiri dari Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemerintah kota (Pemko) Sibolga, TNI, Polri, Wartawan dan warga bergotong royong massal dalam rangka membangun Masjid Agung Kota Sibolga, Minggu (3/5) kemarin. Menariknya, masyarakat Kota Sibolga yang turut berpatisipasi dalam gotong royong, bukan hanya yang Muslim tetapi juga yang non muslim.

Wakil Walikota Sibolga, H Afifi Lubis SH juga ikut turun tangan bergotong royong mengerjakan pengecoran beton lantai II pembangunan Masjid Agung Sibolga di Jalan A Yani Sibolga. Tidak segan-segan orang nomor dua di lingkungan Pemko Sibolga ini terlihat...
mengayun skop bahkan mengocok semen lalu mengantarnya ke tukang bangunan untuk diteruskan mencor beton bangunan.

“Ini semangat gotong royong yang masih melekat di hati masyarakat di Sibolga. Dan keterlibatan ratusan masyarakat Sibolga dari berbagai golongan diantaranya PNS, TNI-Polri, OKP dan warga sekitar dalam gotong royong ini menunjukkan rasa kebersamaan dan saling memiliki masih melekat di hati masing-masing,” katanya.

Dikatakan, peserta gotong royong ini tidak ada digaji melainkan spontanitas disusul datangnya bantuan dari seluruh umat, tidak terkecuali muslim dan non muslim mulai dari makanan, uang dan bahan-bahan bangunan.

Selaku Ketua Pembangunan Masjid Agung, ia menerangkan, secara keseluruhan panitia membutuhkan dana Rp.13 milyar dalam pembangunan Masjid ini dan diharapkan diantara akhir tahun 2010 dan tahun 2011 pengerjaannya sudah rampung.

“Luas bangunan mencapai 500 m3 dan mampu menampung 6 ribuan jemaah. Serta tahap pengerjaan bangunan telah memasuki tahap pembangunan lantai atas, dimana peran serta masyarakat luas turut mendominasi,” pungkasnya.

Ditambahkan, uluran tangan dermawan dan putra daerah yang telah berhasil di perantauan turut berpartisipasi dalam proses pembangunan Masjid Agung Sibolga ini.

Pantauan dilapangan, gotong royong berlangsung semangat dan ramai yang dimulai sejak pagi hari hingga menjelang petang, termasuk kaum ibu yang senantiasa setia melayani konsumsi para peserta gotong royong.(dib)

1 komentar:

ali wardana panggabean mengatakan...

dari : Ali Wardana Panggabean
Jl. Sisingamangaraja No. 342
email: aishhwaryahnabilaalmay@yahoo.co.id
"semoga amal ibadah kita diterima disisi-Nya"
Maju terus Pak Afifi

Posting Komentar

Berita Sibolga