6/25/2009

Pengobatan Gratis dan Pemasangan KB Diserbu Warga

Sibolga, (Ogek Dedy)

Pengobatan gratis, pemberian makanan tambahan bagi balita dan lansia pada posyandu serta pelayanan KB di Kelurahan Aek Parombunan, Kecamatan Sibolga Selatan yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan, Badan KB, TP PKK Sibolga dan LPM Kelurahan, diserbu seratusan warga, Kamis (25/6).

Kepala Keluarahan Aek Parombunan, Hermanto Harahap dalam sambutannya mengatakan, pengobatan gratis yang kita laksanakan ini diikuti 105 warga yang begitu antusias, serta pemberian makanan tambahan bagi balita dan lansia diikuti 93 orang. Dan pelayanan KB yang kita rangkai pada kegiatan ini diikuti 17 warga Kelurahan Aek Parombunan Kecamatan Sibolga Selatan, Sibolga.

”Harapan kita...
dari Pemerintah kelurahan dengan adanya kegiatan ini, anak-anak sehat, cerdas dan trampil tercipta dalam menindak lanjuti mendukung program pemerintah yang disampaikan pada peringatan Hari anak Nasional (HAN) beberap waktu lalu,” katanya.

Ketua LPM Kelurahan Aek Parombunan Irwan Panggabean mengatakan, bahwa seluruh program Pemko Sibolga telah dijalankan oleh pemerintah Kelurahan Aek Parombunan dan manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat, terbukti dengan tingginya antusias masyarakat yang mengikuti.

”Kita dari LPM selaku mitra Pemerintah tetap komid mensukseskan program pemerintah untuk menyehatkan yang langsung dirasakan oleh masyarakat,” ujarnya seraya mengaku tersangjung dengan kehadiran ibu Wakil ketua TP PKK Sibolga Ny Nelly Azwarni Afifi Lubis, kepala badan KB Osman Batubara, kepala PMK Sibolga Zaitul Ikhlas yang datang ke kelurahan Aek Parombunan ini,” ucapnya.

Sementara itu, Wakil ketua TP PKK Sibolga Ny Nelly Azwarni Afifi Lubis saat ditanyai mengenai tingginya antusias masyarakat dalam mengikuti kegiatan pengobatan gratis, pemberian makanan tambahan dan pelayanan KB mengatakan, bahwa antusias masyarakat di Kelurahan Aek Parombunan sangat bagus dan dapat diancungi jempol.

”Momen yang dilaksanakan juga sangat bagus, dimana dalam satu Momen dirangkaikan sampai tiga kegiatan yang bertujuan mendukung program pemerintah dalam upaya penyehatan masyarakat,” tandasnya.(dib)

0 komentar:

Posting Komentar

Berita Sibolga